PETUGAS DISHUB KABUPATEN SIAK MELAKUKAN TINDAKAN PEMBERSIHAN TUMPAHAN MINYAK SOLAR DI RUAS JALAN DI SABAK AUH, BERPOTENSI MENIMBULKAN LAKA

Rabu, 12 Juni 2024 02:50 WIB

Diinput oleh : Admin

Pada hari selasa, 11 Juni 2024 Dinas Perhubungan Kabupaten Siak yang dikomando oleh Komandan Regu pos jaga KTL Sabak Auh melaksanakan giat pembersihan jalan terkait adanya kejadian kebocoran solar pada salah satu truk yang melintas di ruas Jalan lintas Siak-Sei. Pakning. Kebocoran solar diduga berasal dari truk yang melintas sekitar pukul 11.30 WIB, kejadian kebocoran solar  tersebut menyebabkan jalan menjadi licin dan berbahaya untuk dilewati pengguna jalan. 

Belajar dari kejadian ini diharapkan untuk semua kendaraan angkutan umum/barang maupun angkutan pribadi dapat melakukan pengecekan kendaraan sebelum mengoperasikan kendaraan, karena apabila terjadi kejadian seperti ini maka dapat membahayakan keselamatan pengguna jalan lain.

Bagikan ke:

Pengunjung Bulan ini

7.396

Total Pengunduh

1.541

DINAS PERHUBUNGAN - Portal Resmi Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Siak
Komplek Perkantoran Tanjung Agung - Kecamatan Mempura - Kabupaten Siak
Telp. +62 8117672224 Fax: +62 21 382 3253 Email: diskominfo@mail.siakkab.go.id

© 2024 DINAS PERHUBUNGAN

Instagram

diskominfosiak

Facebook

diskominfosiak

Twitter

diskominfosiak